Sabtu, 28 Maret 2015

MENGINSTAL WINDOWS XP PADA ORACLE VM VIRTUALBOX

Setelah kita mampu mengenali fitur fitur VirtualBox maka kita akan mencoba menginstal Operating System pada VirtualBox.Operating Sytem yang akan saya gunakan adalah Windows XP.
Windows XP adalah jajaran sistem operasi berbasis grafis yang dibuat oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi , yang mencakup komputer rumah dan desktop bisnis, laptop, dan pusat media (Media Center). (http://id.wikipedia.org/wiki/Windows_XP)

Pada kali ini saya akan membahas cara menginstal Windows XP pada Oracle VM VirtualBox 4.2.18

1. Pertama, buka VirtualBox lalu klik new

2.  Akan muncul jendela untuk memberi nama jenis OS yang akan diinstal. Pada kali ini saya memberi nama Windows XP. Lalu pilih Next untuk melanjutkan.

3. Atur memory pada RAM yang digunakan virtual machine. Kali ini saya memilih 192 MB sebagaimana yang telah direkomendasikan.

 4. Selanjutnya akan muncul jendela seperti gambar dibawah :
     ·  Do not add a virtual hard drive
Opsi ini digunakan untuk pengguna tingkat mahir, karena hard disk virtual akan dibuat dalam pengaturan terpisah dan setelah pembuatan mesin virtual Windows XP selesai dilakukan.
·  Create a virtual hard drive now
Opsi ini digunakan untuk membuat hard disk virtual baru bersamaan dengan pembuatan mesin virtual Windows
·  Use an existing virtual hard drive
Pada kali ini saya memilih 'create a virtual hard drive now' lalu klik Create.
5. Selanjutnya akan tampil jendela untuk kita  menentukan jenis file hard disk virtual yang akan dibuat. VirtualBox mendukung pembacaan jenis file , seperti  VDI (VirtualBox Disk Image), VMDK (Virtual Machine Disk) yang merupakan format dari aplikasi virtual Vmware, VHD (Virtual Hard Disk) format dari Microsoft Virtual PC, HDD (Parallels Hard Disk) format aplikasi virtual dari Parallels atau format dari aplikasi virtual QEMU. Namun pada kali ini saya memilih VDI ( VirtualBox Disk Image) untuk penyimpanan hard disk virtual. Lalu klik Next.


6.  Kemudian akan muncul pilihan Dynamically allocated dan Fixed size. Dynamically allocated membuat kapasitas hard drive hanya terbatas pada penggunaannya.Sedangkan Fixed size membuat kapasitas hard drive pada size maksimum. Pada kali ini saya memilih dynamically allocated, kemudian klik Next.

7. Selanjutnya atur ukuran harddisk yang dibutuhkan untuk menyimpan data pada os.

8. Kemudian masukkan master os Windows Xp yang telah anda download dengan cara mengklik gambar folder disebelah kanan pilih master Windows XP lalu klik open. Kemudian pilih Start.

9. Jika muncul jendela seperti gambar dibawah tunggu hingga perintah selanjutnya.

  10. Selanjutnya klik OK pada perintah seperti gambar di bawah ini


11. Klik enter untuk melanjutkan proses instalasi

12. Pada jendela selanjutnya ada 4 pilihan format hard disk, saya memilih format NTFS mengapa  NTFS akan saya jabarkan pada postingan saya selanjutnya :) Kemudian klik Enter.

13. Tunggu hingga prosesnya selesai

14. Pada perintah selanjutnya klik OK untuk melanjutkan proses instalasi, Tunggu hingga perintah selanjutnya.


15. Selanjutnya akan muncul perintah seperti dibawah ini. Jika ingin mengubah klik Customize jika ingin merubah settings jika tidak klik Next.

16. Pada tampilan selanjutnya isikan identitas anda pada kolom yang tersedia

17. Selanjutnya masukkan password untuk keamanan lalu klik Next.

18. Kemudian atur tanggal dan waktu yang sesuai saat anda menginstal lalu pilih Next.

19. Kemudian tunggu proses instalasinya

 20. Selanjutnya muncul tampilan seperti dibawah ini untuk pengaturan workgroup dari komputer yang digunakan untuk terhubung dalam suatu jaringan internet saat komputer kita gunakan. Kali ini saya memilih No lalu dilanjutkan dengan memilih Next.

21. Tunggu proses instalasi hingga muncul perintah selanjutnya.

22. Klik OK pada semua perintah di bawah ini untuk melanjutkan



23. Kemudian akan muncul tampilan Windows seperti ini 


24. Muncul tampilan selamat datang dari Ms. Windows. Klik Next

25. Selnjutnya akan muncul rekomendasi automatic update yang digunakan untuk mengupdate dan menginstal secara otomatis. Klik Next.


 26. Selanjutnya Ms. Windows akan melakukan pengecekan internet. Lalu klik Next.
 27. Selanjutnya menentukan bagaimana cara komputer tersambung ke internet. Pilih yang yes untuk menyambungkan internet melalui LAN dan home network.  Klik Next

28. Pada tampilan seperti di bawah ini pilih yes selanjutnya klik Next.

29. Selanjutnya isikan data diri untuk informasi sesuai dengan kolomnya
30. Kemudian isi nama anda sebagai nama pengguna

31. Penginstalan os Windows XP telah selesai klik Finish.

32. Kemudian akan muncul tampilan selamat datang dari Ms. Windows XP  

33. Tampilan Dekstop pada Windows XP akan terlihat seperti ini

Demikian cara menginstal Windows XP pada Oracle VM VirtualBox 4.2.18
Semoga Bermanfaat :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar